Tips Agar Tetap Bahagia Selama Bekerja

Apapun pekerjaannya dan berapapun bayarannya, jika kita mengerjakannya dengan sepenuh hati pasti kita akan merasa bahagia. Tapi terkadang ada kalanya rasa bahagia kita berkurang karena sesuatu. Mulai dari kabar musibah mendadak, dapat perlakuan buruk dari bos, deadline yang padat, mood dan kondisi fisik yang buruk serta masih banyak lagi. Seperti pepatah bilang “rejeki hanya datang pada mereka yang bahagia” artinya segala keberuntungan hanya akan dating pada kita juka kita tetab bahagia setiap harinya. Ada banyak cara yang cukup ampuh agar kita tetap bisa merasa bahagia ketika bekerja, dan berikut ulasannya.
1.   Jaga masalah pribadi tetap untuk sendiri
Terkadang kita punya masalah dalam kehidupan kita khususnya di lingkungan hidup. Tapi satu hal yang perlu diingat adalah jika urusan pribadi sampai dibawa-bawa ke dunia luar dalam hal ini adalah lingkungan kerja maka hasilnya akan buruk.
2.   Miliki teman yang punya persamaan dengan diri sendiri

Usahakanlah untuk berteman dengan orang yang memiliki hobby, kebiasaan, watak dan hal-hal favorit yang sama seperti kita. Karena dengan begitu apabila kita memiliki masalah yang kira-kira ‘dia’ bisa membantu, setidaknya itu akan mengurangi beban pikiran kita nantinya.


3.    Atur pola makan dan asupan gizi dalam tubuh
fisik juga mempengaruhi mood kita. Apabila fisik kita dalam keadaan terganggu bisa dipastikan mood kita juga akan ikut terganggu nantinya. Untuk itu biasakan untuk mengkonsumsi makanan bergizi dan banyak minum air. Kalau perlu juga sekalian minum suplemen untuk menambah daya tahan tubuh.
4.   Buat jadwal terperinci
Coba juga untuk mengatur waktu serapi mungkin, malah kalau perlu catat juga apapun jadwal kerja kita dalam sebuah memo berisi daftar kegiatan. Dengan begitu stres akibat job yang terlalu bertumpuk akan berkurang karena semua job-nya dapat diselesaikan satu persatu. Tapi perlu diingat juga bahwa kita juga harus membuat komitmen, maksudnya apapun jadwal kerja kita, tetap harus dikerjakan dan jangan ditunda. Percuma saja kita membuat memo jika kita mengabaikannya.
5. Lakukan peregangan
Kalaupun kita jarang bahkan hampir tak pernah berolahraga (apalagi mengunjungi pusat kebugaran) bukan berarti kita akan menjadi malas bergerak. Cobalah untuk tetap aktif bergerak, menaiki atau turun tangga, serta sesekali melakukan peregangan agar syaraf yang menegang dapat mengendur lagi.
6.    Jaga tali silaturahmi dengan mitra
Terkadang juga kita pernah punya masalah dengan rekan kerja. Biasanya yang paling sering adalah akibat kesalahpahaman. Jika ini terjadi jangan langsung memusuhi rekan tersebut. Coba musyawarahkan masalah yang terjadi dengan kepala dingin, tetap bersikap provisional layaknya sifat orang dewasa. Tirulah sifat baik Spongebob yang tetap menjalin hubungan baik dengan Patrick walaupun terkadang mereka sering bertengkar hanya karena masalah sepele yang biasanya paling sering diakibatkan oleh ulah konyol Patrick sendiri.
7. Manjakan diri sesekali
Cara paling mujarab dalam mengakhiri stress adalah “meliburkan pikiran”. Saat libur cobalah untuk mengunjungi tempat-tempat menyenangkan semisal mall atau tempat hiburan semacamnya. Sedikit cuci mata akan membuat otak menjadi terasa ringan. Tapi juga usahakan atur anggaran untuk liburan, jangan sampai liburan yang sebentar malah membuat kantong menjadi jebol ujung-ujungnya bukannya menghilangkan stress tapi malah nambahin stress akibat pengeluaran yang terlalu banyak.
8. Positive Thinking
Ada kalanya kita merasa iri pada rekan kerja lainnya yang sedang beruntung, entah karena dapat bonus, diizinkan pulang lebih awal diberi kebebasan oleh atasan atau semacamnya. Tetap kerjakan tugas dengan penuh semangat dan yakinkan diri bahwa walaupun kita tidak seberuntung dia tapi kita masih lebih beruntung karena kita punya pekerjaan, jika dibandingkan dengan orang-orang diluar sana yang masih menjadi pengangguran.